Mencari produk perawatan wajah yang akan membuat kulit cantik paripurna adalah proses yang susah-susah gampang. Pasalnya, tidak semua produk yang menggiurkan akan cocok di kulit. Pemilihan produk ini haruslah berhati-hati jika tidak ingin memperburuk keadaan. Sebagai rekomendasi, menggunakan sleepmask / pelembab dari MS Glow Beauty bisa menjadi tahap awal untuk mulai mempercantik kulit wajah.
MS Glow Beauty merupakan salah satu brand skincare yang menawarkan berbagai macam perawatan kulit seperti pelembab dan sleeping mask. Variannya yang bernama Red Jelly sempat booming dan menjadi produk best seller yang dimiliki brand ini. Bukan tanpa alasan, Red Jelly dibubuhi kandungan yang mampu menyumbang banyak manfaat untuk kulit wajah. Berikut ulasan manfaat selengkapnya:
1. Menghidrasi Kulit dan Membuatnya Lebih Kenyal
Agar terhindar dari berbagai permasalahan kulit, hal pertama yang harus dilakukan adalah membuat kulit terhidrasi. Kulit yang kering bisa berdampak buruk dan akhirnya mengundang masalah kulit lain untuk muncul. MS Glow Beauty varian Red Jelly memiliki kandungan ekstrak bunga prunus serrulata atau yang biasa dikenal dengan bunga cherry Jepang.
Kandungan tersebut bermanfaat untuk meningkatkan kelembaban kulit hingga membuatnya terasa lebih kenyal dan sehat. Ekstrak bunga cherry Jepang akan mempercepat produksi kolagen sehingga kelembaban kulit lebih terjaga. Teksturnya yang berupa jelly membuat produk ini nyaman digunakan pada kulit kering yang butuh hidrasi lebih.
2. Membantu pH Kulit Lebih Seimbang
Keseimbangan pH kulit merupakan sesuatu yang harus dijaga agar kulit selalu stabil. Jika pH kulit asam atau rendah, kulit akan mudah kemerahan yang membuat iritasi. Sebaliknya, kulit dengan pH yang tinggi atau basa akan mudah kering dan timbul masalah penuaan dini.
Menggunakan sleepmask / pelembab Red Jelly dari MS Glow Beauty dapat membuat pH kulit lebih seimbang. Hal ini karena kandungannya mampu memperbaiki skin barrier perlahan-lahan. Hasilnya, kulit menjadi lebih sehat dan jerawat tidak mudah muncul.
3. Memberikan Tampilan Glowing pada Wajah Sekaligus Mencerahkan
Salah satu tujuan menggunakan produk perawatan kulit adalah ingin mendapatkan kulit cerah yang bersinar. Tentu saja Red Jelly MS Glow Beauty mampu mengabulkan keinginan ini. Kandungan Alpha Arbutin dan Glutathione di dalamnya akan bekerja mencerahkan kulit yang kusam dengan warna yang tidak rata. Hasilnya, kulit tampak lebih cerah dan kesan glowing bisa didapatkan.
4. Membuat Flek Hitam yang Mengganggu Pudar
Bukannya membuat kulit indah, permasalahan kulit lain malah muncul jika menggunakan perawatan yang tidak pas. Salah satu yang menjadi masalah adalah kemunculan flek hitam. Jika dibiarkan, flek hitam akan semakin menyebar dan mengganggu tampilan wajah.
Dalam kandungan Red Jelly MS Glow Beauty, kolagen bekerja sama dengan ekstrak sakura, Alpha Arbutin dan Glutathione untuk melawan flek hitam. Dengan begitu, regenerasi sel kulit mati bisa dipercepat dan hiperpigmentasi pada kulit dapat berkurang. Produk ini akan cocok bagi pemilik flek hitam atau bagi yang ingin mengurangi noda hitam bekas jerawat.
5. Menjadikan Kulit lebih Elastis dan Tampak Muda
Tanda-tanda penuaan dapat disadari dengan munculnya garis harus dan kerutan pada wajah. Tentu hal ini tidak diinginkan banyak orang karena membuat wajah terlihat lebih tua dan lesu. Tidak perlu khawatir, Red Jelly MS Glow Beauty diperkaya dengan pullulan atau alga merah yang akan menyamarkan kerutan pada wajah. Dengan begitu, elastisitas kulit bisa didapatkan.
Dengan segudang manfaatnya, varian Red Jelly dari MS Glow Beauty ini dapat digunakan sebagai sleepmask / pelembab di malam hari. Penggunaan secara rutin dua sampai tiga kali seminggu akan memberikan hasil maksimal seperti yang diinginkan. Produk ini cocok untuk menyelesaikan masalah kulit dehidrasi, kusam, bruntusan hingga penuaan dini.